TRENDING
Sidoarjo Secara Resmi Memperbolehkan Kembali Kegiatan Belajar di Luar Kelas (ODL) Sabtu, 3 Mei 2025 - 17:24 WIB
Thailand Masters: 11 wakil Indonesia siap perebutkan tiket ke semifinal Jumat, 31 Jan 2025 - 09:10 WIB
5 Buah Lokal Super Sehat yang Wajib Ada di Menu Harianmu Sabtu, 3 Mei 2025 - 07:46 WIB
Kegiatan Outdoor Learning Class SDN Pucang 1 Sidoarjo di Kampung Lali Gadget Jumat, 28 Feb 2025 - 08:41 WIB
Peringatan Hari Buruh 2025 di Sidoarjo: Apresiasi untuk Dedikasi Pekerja & Semangat Membangun Kebersamaan Kamis, 1 Mei 2025 - 09:54 WIB
Next
Prev
Berkah Lariso
  • Home
  • Internasional
  • Nasional
  • Olahraga
  • Daerah
  • Ragam
Berkah Lariso
  • Home
  • Internasional
  • Nasional
  • Olahraga
  • Daerah
  • Ragam
Berkah Lariso
  • Home
  • Internasional
  • Nasional
  • Olahraga
  • Daerah
  • Ragam
Home Olahraga

Thailand Masters: 11 wakil Indonesia siap perebutkan tiket ke semifinal

pengunggah Redaksi
Jumat, 31 Jan 2025 - 09:10 WIB
in Olahraga
Waktu Baca: 2 menit
A A
Thailand Masters: 11 wakil Indonesia siap perebutkan tiket ke semifinal

Jakarta (BerkahLariso.my.id) – Sebanyak 11 wakil Indonesia siap untuk memperebutkan tiket menuju babak semifinal turnamen BWF Super 300 Thailand Masters, Jumat.

Pada babak delapan besar yang digelar di Nimibutr Stadium mulai pukul 13.00 WIB nanti, Alwi Farhan menjadi satu-satunya wakil Indonesia dari sektor tunggal putra.

Beralih ke sektor tunggal putri, Indonesia menempatkan dua wakil, yaitu Putri Kusuma Wardani dan Komang Ayu Cahya Dewi.

Putri yang turun sebagai unggulan ketiga dalam turnamen ini akan berhadapan dengan wakil tuan rumah sekaligus unggulan ketujuh Pornpicha Choeikewong.

Sementara unggulan kedelapan Komang Ayu juga akan ditantang oleh wakil tuan rumah lainnya Pitchamon Opatniputh pada laga hari ini.

Lebih lanjut ke sektor ganda putra, unggulan pertama Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana akan berjumpa dengan pasangan anyar Korea Selatan yang patut diwaspadai Jin Yong/Seo Seung Jae.

Sementara, unggulan kedua Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin akan menghadapi unggulan kedelapan asal India Pruthvi Krishnamurthy Roy/Sai Pratheek K di babak perempat final nanti.

Selanjutnya di sektor ganda putri, Indonesia menempatkan dua wakil, yaitu Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose.

Pasangan unggulan keenam Lanny/Fadia akan bersua dengan wakil Hong Kong Lui Lok Lok/Tsang Hiu Yan, sementara ganda putri unggulan ketujuh Meilysa/Rachel bakal bertanding melawan Hsu Ya Ching/Sung Yu-Hsuan dari Taiwan.

Pada sektor ganda campuran, Merah-Putih berhasil menempatkan empat pasangan. Jika langkah mereka di perempat final berjalan mulus, maka keempatnya bisa saling berjumpa di babak semifinal dan final sesama pasangan Indonesia pun bisa terjamin.

Baca juga :  Latihan Timnas Indonesia U-20 jelang lawan India

Pertama ada Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang bakal menghadapi pasangan tuan rumah Ratchapol Makkassithorn. Perjuangan mereka diikuti oleh unggulan ketujuh Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil yang juga akan ditantang oleh pasangan tuan rumah unggulan keempat, Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran.

Selanjutnya ada unggulan keenam Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu yang siap menantang unggulan ketiga Thailand Pakkapon Teeraratsakul/Phataimas Muenwong.

Terakhir ada pasangan unggulan kedelapan Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah yang akan berjumpa dengan wakil China Gao Jia Xuan/Wu Meng Ying di babak delapan besar hari ini.

[atlasvoice listen_text="Versi audio" pause_text="Berhenti sebentar" resume_text="Lanjutkan" replay_text="Putar ulang"]

Reporter : Agustien Wijayani

Editor : Moh. Junaedi Rizki

Sumber : Antaranews Jatim

COPYRIGHT © 2025 BerkahLariso.my.id

Sebagai bentuk apresiasi terhadap sumber berita, maka kami memberikan "backlink dofollow" untuk Antaranews Jatim . Hal ini bermanfaat untuk meningkatkan otoritas situs, kredibilitas situs, dan peringkat situs di mesin pencari. Tertarik bekerjasama? Hubungi kami »

Bagikan:

  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di Utas(Membuka di jendela yang baru) Utas
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru) Telegram
Tags: alwi farhandejan/fadiakomang ayu cahya dewilanny/fadiameilysa/rachelputri kwThailand MastersThailand Masters 2025

Berita Terkait

Next Post
MotoGP: Binder dan Acosta nantikan kebangkitan KTM di musim 2025

MotoGP: Binder dan Acosta nantikan kebangkitan KTM di musim 2025

Liga Europa: Klasemen sementara, Lazio finis teratas dan MU lolos 16 besar

Liga Europa: Klasemen sementara, Lazio finis teratas dan MU lolos 16 besar

  • Mahmud
  • Dwi Tjahaja Mardisunu
  • Dwi eko
  • Dr. Netti Lastiningsih
  • Trending Tags

    • kurikulum merdeka
    • kunci jawaban
    • pts
    • uts
    • sts
    • resep masakan
    • Soal
    • soal dan kunci jawaban
    • kelas 1
    • masakan rumahan
    • bahasa indonesia

    Berita Populer

    Top Posts & Halaman

    • Sidoarjo Secara Resmi Memperbolehkan Kembali Kegiatan Belajar di Luar Kelas (ODL)
    • Latihan soal: Latihan Soal PTS/STS SENI MUSIK Kelas 5 SD/MI Semester 1 Tahun 2025 Kurikulum Merdeka (video)
    • Latihan soal: LATIHAN SOAL OLIMPIADE PAI KELAS 5 SD 2024 - BESERTA KUNCI JAWABAN (video)
    👁️ 0 Users Online
    🔴 LIVE MATCH TRAFFIC

    About

    Toko online afiliasi dari berbagai marketplace Indonesia terpercaya dari semua merk dan toko resmi. Tokopedia, Shopee, Lazada dll.

    • Home
    • Disclaimer
    • Hubungi Kami
    • Kirim Donasi
    • Pasang Iklan
    • Pedoman Media Siber
    • Shop
    • Log In

    ©2017-2026 BerkahLariso.my.id

    No Result
    View All Result
    • Home
    • Internasional
    • Nasional
    • Olahraga
    • Daerah
    • Ragam

    ©2017-2026 BerkahLariso.my.id